Ngemplak Lor - Turnamen sepak bola Bhakti Muda Cup 1 2024 resmi dibuka pada hari Sabtu, 24 Agustus 2024 di lapangan sepak bola Desa Ngemplak Lor.
Turnamen ini diikuti oleh 6 tim sepak bola dari beberapa Desa (Ngemplak Lor, Tendas, Sambiroto, Margomulyo, Bulumanis Kidul, dan tim sepak bola dari perumahan Ngemplak Lor).
Tim sepak bola Desa Bulumanis Kidul tampil sebagai laga pembuka dalam turnamen yang diadakan oleh Karang Taruna dari Desa Ngemplak Lor ini.
Dalam sambutannya Panitia Turnamen Sepak Bola Bhakti Muda Cup berharap turnamen ini dapat menjadi ajang untuk mempererat tali silaturrahmi antar tim sepak bola yang mengikuti.